Star Glam Cirebon :

Mau Liburan ke Pantai? Jangan Lupakan Fashion Item Berikut Ini!

#

Liburan ke pantai selalu menjadi pilihan yang tepat untuk melepas penat. Dengan semilir angin yang lembut membelai kulit, ditambah deburan ombak yang terdengar menyenangkan, akan memberikan efek relaksasi pada diri Anda. Sangat cocok dilakukan setelah melewati hari yang berat. 

Karena tak semua orang dapat mengunjungi pantai setiap hari, maka terkadang perjalan ke pantai merupakan sebuah hal yang menyenangkan dan ditunggu-tunggu. Tentunya Anda tak boleh sampai salah kostum saat mengunjungi keindahan alam yang satu ini. Ada beberapa fashion item yang dapat Anda bawa saat berkunjung ke pantai. Apa saja? berikut penjelasannya! 

Kacamata hitam

white framed brown lens sunglasses

Ingin terlihat jauh lebih stylish dibandingkan biasanya? Inilah saat yang tepat untuk kacamata hitam Anda bersinar! Tak hanya memberikan kesan penampilan yang lebih upgrade, kacamata hitam pun dapat melindungi Anda dari sinar matahari yang menyilaukan mata.

Pakaian tipis


First of all, Anda harus menggunakan pakaian tipis ataupun pakaian yang menyerap keringat. Baik kaus maupun kemeja dengan bahan yang tipis. Jika Anda mau, Anda pun dapat menggunakan swimsuit agar dapat berenang dengan nyaman. 

Jangan sampai Anda menggunakan pakaian yang terlalu tebal dengan bahan yang membuat panas seperti halnya polyester. Ini hanya akan membuat Anda merasa gerah dan tak nyaman.

Sandal jepit


Jangan gunakan sepatu saat mengunjungi pantai! Meskipun dapat menutupi kaki Anda secara sempurna, penggunaan sepatu hanya akan membuat Anda merasa ribet. Bukan tanpa sebab, hal ini dikarenakan sepatu akan meninggalkan kesan tak nyaman saat basah. Jadi, sendal merupakan jawaban paling tepat!

Floppy hat


Kacamata hitam masih tak cukup untuk menghalangi sinar matahari? Maka Anda tak boleh melewatkan floppy hat! Topi dengan diameter lebar ini akan membuat wajah Anda tertutupi oleh sinar matahari dan memberikan kesan santai. Memang kombinasi yang pas antara pantai dengan topi yang satu ini!

COMMENTS: (0)

Post You May Like